DprdSulbar

Jemput Aspirasi , H Husain Haenur gelar Reses Di Desa Kaleo Kec Binuang

BeritaNasional.ID.Polman –Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Prov Sulbar telah melaksanakan reses masa sidang I tahun 2021 untuk secara langsung menjaring aspirasi masyarakat.

H.Husain Haenur saat temu konstituen di desa Kaleo

Seperti halnya yang dilakukan Anggota DPRD Prov Sulbar sekaligus politisi Partai Demokrat, H.Husain Haenur  yang melakukan reses di dusun Laba – laba Masjid Hidayah Tullah  Desa Kaleo   kec Binuang Kab Polman Prov Sulbar . Kamis 11 Februari

H.Husain Haenur mengatakan, masa reses merupakan masa penting yang sejatinya secara fungsional sebagai media menjaring aspirasi masyarakat.

Berbagai macam usulan yang diajukan oleh konstituen di desa Kaleo diantaranya  Perbaikan akses jalan desa Kaleo yang memang kondisinya sangat berbahaya jika musim hujan akan menjadi licin  apa lagi berada dipendakian lereng pegunungan , dan hanya bisa di lalui roda dua menuju dusun ini ,  bantuan Rumah Ibadah Masjid , bantuan bibit tanaman jangka pendek berupa bibit Bawang Merah dan sayur mayur .Ulas H.Husain

”  Apa yang menjadi aspirasi masyarakat akan di teruskan kepada Pimpinan Dewan dan selanjutkan di rekomendasikan ke Pemerintah Provinsi.” Kata H.Husain

Reses ini merupakan kewajiban bagi anggota DPRD di setiap tiga bulan untuk turun ke Dapil bertemu konstituen guna menjaring informasi, olehnya itu apa yang menjadi aspirasi masyarakat sudah menjadi tugas kami untuk mengawal ke Pemerintah Provinsi ”kata H.Husain

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button