Dprd

Pembagunan Pagar Pintu Masuk Rujab Wakil DPRD Polman Diduga Tak Tepat Guna

BeritaNasional.ID.PolmanĀ –Anggaran 120 Proyek pembangunan pagar Rumah Jabatan (Rujab) Wakil Ketua DPRD Polman diduga asal kerja , tak tepat guna pasalnya pihak pekerja tidak memperhatikan letak dekker badan jalan yang tidak selurus dengan pintu pagar Rumah Jabatan Wakil ketua Dprd Polman .H. Amiruddin .

Hal tersebut disampaikan oleh wakil ketua Dprd Polman Via Whats App ke BeritaNasional.ID

Akibat pembangunan pintu pagar masuk rujab yang dihuninya tidak dapat di lalui kendaraan baik roda empat maupun roda dua karena tepat didepan pintu pagar masuk terdapat bangunan dekker yang menghalangi dan cor beton yang melintang di pintu masuk .

” Masa iya ada dekker ditengah jalan tepat di depan pintu masuk.pagar , belum lagi ada cor beton melintang di depan pintu masuk .” Ketus Amir .

Lanjut Amir , kendaraan dinas yang digunakan terpaksa harus terparkir di badan jalan .

” Jangankan mobil mau masuk , motor saja tidak bisa lewat kecuali diangkat .’

Sebagai lembaga Legislatif yang punya fungsi sebagai pengawasan akan segera membicarakan dengan komisi yang menangani .

” Saya akan membicarakan dengan komisi terkait, karna ini perlu diminta penjelasannya dari OPD yang menangani kegiatan ini.” Ucap Amir.

Amir menyakini pihak kontraktor CV Mario Mandiri perkasa telah bekerja sesuai RAB .

” Saya yakin pasti mereka bekerja sesuai RAB, tapi mungkin perencana yang kurang cermat, allahu Alam.” Terang Amir

 

 

 

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button